Sabtu, 17 Desember 2011

Jalan-jalan keliling ITB tanpa harus ke kampus ITB?


Mungkin setelah kamu baca judul post-nya kamu langsung bertanya-tanya keheranan,
emang bisa? mungkin gak sih? Masa iya bisa jalan-jalan keliling ITB tanpa dateng langsung ke kampus-nya?

Ini 2011 hampir 2012 bung! Hehehehe. Jaman udah canggih. Cukup meng-klik http://www.itb.ac.id/petakampus/ dan kamu udah bisa jalan-jalan keliling ITB tanpa harus menginjakkan kaki kamu di kampus cap gajah ini!

Disana, kamu bakalan bisa pilih tempat-tempat mana di ITB yang mau kamu kunjungin. Mulai dari Gerbang Ganesha sampai Gerbang Belakang di Tamansari, mulai dari Sipil di Barat daya sampe Teknik berbau mineral di Timur Jauh, semua bisa kamu kunjungi. Kamu bisa liat-liat arsitektur gedung-gedung di ITB. Dimulai dari arsitektur kekuno-kunoan dan tradisional di wilayah depan. Terus ke-tengah gedung-gedungnya udah mulai semi kuno (maksudnya di antara kuno dan modern). Dan terakhir kamu bisa liat gedung-gedung modern nan abstrak di wilayah belakang. Hehehe. Contohnya aja nih Gedung Oktagon yang berbentuk segi delapan. Juga gedung perpustakaan pusat yang arsitekturnya menyerupai tumpukan buku !

Jadi, silakan menikmati kampus Ganesha! Selamat berjalan-jalan kawan !

Tidak ada komentar:

Posting Komentar